6 Cara Mengetahui Password WiFi IndiHome Dengan Mudah

Geograf – Lupa password wifi merupakan hal yang wajar dirasakan bagi setiap pengguna internet Indihome. Namun, saat kalian lupa dengan kata sandinya, tentunya kalian juga harus tau Cara Mengetahui Password Wifi IndiHome tersebut. Dengan begitu kalian dapat berbagi wifi dengan teman ataupun saudara yang sedang main kerumah. Untuk itu, kalian bisa lihat cara-caranya dibawah ini.

Indihome sendiri merupakan salah satu layanan penyedia internet yang banyak digunakan oleh masyarakat Indonesia. Selain kecepatan internetnya yang dapat diandalkan, harga paket yang ditawarkan juga bervariasi, jadi kalian bisa menyesuaikannya dengan kebutuhan. Namun, sering kali pengguna wifi Indihome lupa dengan kata sandi wifinya.

Sehingga mereka kesulitan saat ada perangkat lain yang ingin terhubung dengan internet tersebut. Untuk dapat mengatasi hal tersebut, dibawah ini kita akan berikan beberapa cara untuk mengetahui password wifi Indihome yang lupa dengan mudah dan cepat. Langsung saja, kalian lihat selengkapnya di bawah ini beberapa cara yang akan diberikan untuk mengatasi masalah tersebut yaitu sebagai berikut.

1. Cara Mengetahui Password Wifi IndiHome Melalui Wifi Router Setting

Cara pertama yang bisa kalian lakukan saat ingin mengetahui password wifi Indihome yaitu melalui wifi router setting. Tidak hanya dapat melihat kata sandi saja, kalian juga dapat mengatur seting di router wifi yang sedang digunakan. Dengan begitu, pengguna dapat lebih mudah membuka Pengaturan di router wifi tanpa harus akses ke browser terlebih dahulu. Untuk itu, kalian bisa lihat langkah-langkahnya yaitu sebagai berikut :

  • Pertama, kalian unduh dan install aplikasi wifi router settings yang bisa ditemukan di Google playstore.
  • Kemudian, kalian hubungkan hp dengan internet wifi Indihome yang sedang digunakan.
  • Langsung saja kalian masuk ke menu Router Settings.
  • Setelah itu, kalian cek password wifi yang tersimpan di menu tersebut.

Setelah mendapatkan kata sandinya, sebaiknya kalian catat dibuku atau dimana pun yang mudah dilihat. Agar saat kalian lupa dengan password tersebut, bisa membukanya pada catatan yang sudah disimpan sebelumnya.

Baca Juga:  Download FF Mod Apk Unlimited Money & Diamond Terbaru

2. Cara Mengetahui Password Wifi IndiHome Melalui Halaman Admin Router

Cara yang satu ini bisa kalian gunakan untuk dapat mengetahui password wifi Indihome yang dimiliki. Adapun langkah-langkahnya yaitu sebagai berikut :

  • Pertama, langsung saja kalian buka opsi Setelan/ Pengaturan HP terlebih dahulu.
  • Kemudian, masuk ke menu wifi (pastikan perangkat sudah terhubung dengan wifi Indihome).
  • Selanjutnya, silahkan buka wifi yang sedang digunakan dan langsung cek di menu gateaway.
  • Setelah itu, kalian jangan lupa mencatat alamat yang sudah di tampilkan di menu tersebut.
  • Langsung saja, ketikkan alamat gateaway di browser yang kalian gunakan dan tekan Enter untuk dapat memulai pencarian.
  • Biasanya kalian langsung dibawa ke halaman login bawaan wifi. Langsung saja kalian masukkan informasi user dan password router ataupun modem yang kalian gunakan.
  • Pada halaman admin wifi, kalian masuk di menu pengaturan.
  • Selanjutnya, kalian cari kolom yang dapat menampilkan password.
  • Kemudian, password wifi yang digunakan di Indihome bisa diketahui dengan sangat mudah.
  • Selesai.

3. Cara Mengetahui Password Wifi IndiHome Melalui Aplikasi ES File Explorer

Kemudian, kalian bisa melihat password wifi melalui Aplikasi File Explorer. Dimana, apilkasi tersebut mempunyai tampilan yang sederhana sehingga akan mudah digunakan oleh siapapun. Kalian cukup melihat data yang ada di aplikasi es file explorer saat ingin melihat password yang lupa. Langsung saja, inilah langkah-langkahnya yaitu sebagai berikut :

  • Pertama, kalian install terlebih dahulu aplikasi ES File Explorer di hp yang digunakan.
  • Kemudian, kalian masuk ke kategori sisten.
  • Langsung saja masuk di bagian direktori Data\Misc\Wifi.
  • Kalian cari file yang bernama WPA_Supplicant.conf.
  • Kemudian buka file tersebut menggunakan Text Viewer atau bisa juga menggunakan HTML Viewer. Agar kalian tahu jaringan SSID dan password yang sudah tersimpan.
  • Selanjutnya, kalian akan melihat semua kata sandi wifi yang pernah tersambung di perangkat Hp android.

Kalian bisa langsung menyimpan kata sandi tersebut dengan schreenshoot atau mencatatnya dibuku. Saat kalian lupa dengan kata sandi tersebut, bisa langsung membukanya kembali.

Baca Juga:  Quiz Sengklek Mod Apk Unlimited Money For Android Terbaru

4. Cara Mengetahui Password Wifi IndiHome Menggunakan Barcode

Cara selanjutnya yang bisa dilakukan untuk dapat mengetahui kata sandi yang lupa yaitu menggunakan barcode. Dimana, hampir semua merek hp sudah menyediakan fitur untuk dapat melihat barcode di menu wifi yang dimiliki. Pada menu barcode, berisi berbagai informasi seputar wifi yang sedang di gunakan. Namun, banyak yang belum tahu jika menggunakan wifi dapat melihat kata sandi wifi yang mereka lupa. Untuk itu, agar lebih jelas lagi kalian bisa lihat langkah-langkahnya dibawah ini yaitu sebagai berikut :

  • Pertama, download dan install aplikasi Barcode Scanner di Palystore melalui hp yang digunakan.
  • Selanjutnya, kalian dapat membuka aplikasi tersebut untuk melakukan scan wifi yang passwordnya ingin diketahui.
  • Setelah itu, pada perangkat Hp yang kedua, kalian masuk ke opsi wifi.
  • Langsung saja buka menu Barcode.
  • Kalian akan masuk ke menu scan pada Hp kedua dan selanjutnya tinggal arahkan scanner HP pertama ke kode barcode yang sudah ditampilkan tersebut.
  • Secara otomatis akan muncul segala informasi mengenai wifi yang sedang digunakan, termasuk salah satu kata sandi wifi tersebut.

5. Cara Mengetahui Password Wifi IndiHome Melalui ADB

Kalian juga dapat mengecek password melalui ADB. Cara yang satu ini jarang sekali digunakan di Indonesia, karena berasal dari situs luar negeri. Namun kalian bisa mencobanya mengecek kata sandi melalui sistem tersebut. Untuk langkah-langkahnya sendiri yaitu sebagai berikut :

  • Langsung saja kalian masuk ke halaman atau menu pengaturan di perangkat terlebih dahulu.
  • Kalian masuk ke opsi Tentang Ponsel.
  • Kemudian pilih Nomor Bentukan ataupun Nomor Versi dengan klik berulang kali hingga muncul notifikasi “Selamat Anda sudah menjadi pengembang”.
  • Langsung saja kalian masuk kembali ke opsi setelan.
  • Pilih opi pengembang.
  • Selanjutnya, nyalakan pilihan USB Debugging.
  • Kalian tunggu beberapa saat, sampai sistem di perangkat sudah mendeteksi fitur tersebut aktif dan siap digunakan.
  • Sekarang kalian sudah bisa masuk ke langkah utama yaitu install ADB di laptop/ PC masing-masing.
  • Kemudian, tekan tombol shift dan klik kanan mouse pada halaman kosong folder.
  • Setelah itu, kalian bisa memilih opsi Open Command Windows Here.
  • Langsung saja hubungkan perangkat HP yang digunakan ke perangkat laptop/ PC.
  • Kalian harus pastikan, bahwa Hp yang digunakan sudah terbaca di jendela ADB.
  • Langsung ketikkan perintah ADB device untuk mengecek opsi tersebut.
  • Saat kalian melewati proses tersebut, kalian ketik perintah agar bisa menyalin data wifi yang tersimpan di HP.
  • Setelah itu, kalian pilih Enter.
  • Cari file WPA_Supplicant.conf di folder ADB.
  • Langsung saja klik kanan pada file tersebut.
  • Kemudian pilih Opet With.
  • Buka Notepad.
  • Kalian sudah bisa melihat kata sandi wifi Indihome di notepad tersebut.
Baca Juga:  Download MGlobal Live Apk Mod Streaming Premium Unlock Room

Cara yang satu ini memang cukup panjang daripada cara biasanya. Namun, tidak ada salahnya jika kalian mencoba cara mengetahui kata sandi melalui ADB tersebut.

6. Cara Mengetahui Password Wifi IndiHome Melalui Layanan Wifi Password Recovery

Cara yang satu ini merupakan cara yang terakhir yang bisa dilakukan saat ingin mengetahui kata sandi yang kalian lupa. Kalian bisa mengetahui kata sandi tersebut melalui Layanan Wifi Password Recovery. Untuk langkah-langkahnya kalian bisa lihat dibawah ini, sebagai berikut :

  • Pertama, kalian unduh dan install terlebih dahulu aplikasi wifi password recovery.
  • Kemudian, silahkan buka aplikasi tersebut.
  • Setelah itu, akan ada notifikasi root. Langsung saja kalian beri akses untuk bagian tersebut.
  • Nanti akan muncuk daftar password wifi yang sudah dihubungkan di HP.
  • Silahkan kalian pilih salah satu Wifi yang akan dihubungkan kembali.

Aplikasi yang satu ini merupakan cara yang paling mudah untuk mengetahui kata sandi wifi indihome. Banyak dari penggunanya mengandalkan aplikasi yang satu ini.

Penutup

Hanya itu saja yang bisa dijelaskan mengenai Cara Mengetahui Password Wifi IndiHome. Terimakasih sudah membaca artikel ini sampai dengan selesai dan semoga bermanfaat untuk kalian. Sampai jumpa di artikel selanjutnya!

Anggun

Geograf.id merupakan situs berita dan informasi terbaru saat ini. Kami menyajikan berita dan informasi teknologi yang paling update.
Back to top button