Blog

Aplikasi Pembuat Logo Online Gratis Android dan PC New

Artikel kali ini akan membahas mengenai Aplikasi Pembuat Logo. Kalian yang memiliki kemampuan atau ahli dibidang desain pasti membutuhkan sebuah aplikasi atau alat bantu agar mempermudah pekerjaan. Nah kalian bisa menggunakan Aplikasi Pembuat Logo agar hasil yang diberikan bisa maksimal.

Banyak sekali aplikasi yang mendukung atau membantuk kita untuk mengerjakan suatu pekerjaan agar lebih mudah diselesaikan atau memiliki konsep uniknya tersendiri. Keuntungan menggunakan Aplikasi Pembuat Logo adalah agar kalian sebagai editor bisa menambah referensi untuk pembuatan logo.

Aplikasi yang tersedia untuk pembuatan logo sudah banyak macamnya, dimulai dari
yang menggunakan komputer hingga yang menggunakan ponsel pun sudah bisa. Sekian banyaknya, ada yang bisa di unduh secara gratis dan ada juga pastinya yang
berbayar. Biasanya juga fitur didalamnya juga memiliki keunggulannya masing masing.

Walaupun sebenarnya para ahli dibidang pembuatan logo ataupun bisa disebut
editor foto bisa mengerjakannya sendiri, tetapi tidak ada salahnya jika hanya
menggunakan aplikasi tersebut sebagai tambahan ide agar lebih menarik untuk logo yang akan dibuat nanti.

Daripada basa-basi mungkin langsung saja kita masuk kepembahasan mengenai ada
apa saja aplikasi yang dapat membuat logo secara gratis dan online. Berikut ulasannya dan di simak baik-baik agar kalian mengetahui aplikasi mana yang tidak
berbayar.

Aplikasi Pembuat Logo, Rekomendasi Terbaik Bagi Pengguna Android

Sudah banyak pekerjaan yang bisa dilakukan hanya dengan menggunakan ponsel saja. Salah satunya adalah membuat logo. Biasanya untuk membuat logo dibutuhkan pilihan aplikasi untuk membuat logo tersebut agar lebih mudah dibuat dan cepat.

Aplikasi ini cocok bagi kalian yang masih pemula dibidang editing foto, jadi bisa sangat membantu sekali untuk mengembangkan skill dibagian editing foto itu. Bisa digunakan sebagai media pembelajaran merupakan nilai plus dari aplikasi yang akan disebutkan nantinya.

Biasanya disaat membuat logo di ponsel itu ada tantangannya tersendiri dimulai dari bentuk, warna, hingga tampilan aplikasi nya. Semua itu dapat mempengaruhi hasil dari editing kita kedepannya.

Langsung saja akan dibahas mengenai Aplikasi Pembuat Logo di ponsel. Pilihan ini bisa membuat kalian menjadi handal untuk melakukan editing. Simak ulasannya dibawah ini agar dapat memilih aplikasi yang diinginkan.

1. Canva – Alat Desain Grafis

Canva merupakan salah satu aplikasi populer yang banyak digunakan sebagai platform untuk melakukan suatu editing, dimulai dari foto hingga ppt untuk persentasi. Keserbabisaan aplikasi ini sangat dipuji karena memiliki fitur unggulan yang dapat membantu pekerjaan kalian menjadi lebih cepat selesai.

Baca Juga:  Nama FF Kosong (Spasi) Panjang & Pendek Terbaru

Di aplikasi ini banyak hal yang dapat kalian lakukan untuk melakukan pembuatan logo. Dimulai dari garis yang sudah disesuaikan hingga warna-warna yang beragam
macamnya untuk memperindah logo kalian nantinya. Cukup mudah menggunakannya.

Canva juga memiliki banyak template, bisa digunakan secara gratis oleh kalian yang ini mencari referensinya. Jika sudah handal menggunakan canva maka tidak perlu heran lagi bahwa aplikasi ini memang banyak dipakai oleh orang-orang.

2. Pixel Lab – Photo Editor

Selanjutnya aplikasi yang dapat kalian gunakan untuk melakukan pembuatan logo
adalah Pixel Lab. Aplikasi gratis ini bisa kalian download di Google Play Store dan juga terdapat di App Store. Jadi ini merupakan aplikasi resmi yang dapat kalian gunakan dengan aman tanpa takut untuk diban.

Aplikasi ini juga akan membantu kalian untuk membuat logo, dimana hasil yang akan dibuat itu akan sangat menarik. Memiliki fitur yang diunggulkan serta dapat
digunakan secara gratis dan bebas. Jadi sesuaikan dengan keinginan saja.

Tetapi perlu diingat banyak aplikasi yang menyerupai Pixel Lab. Perhatikan lebih
lagi disaat kalian ingin mendownloadnya. Jadi perlu dicari tau terlebih dahulu
terhadap keaslian aplikasi yang ingin kalian download nantinya.

3. Logo Maker – Business Design

Aplikasi lain yang dapat kalian gunakan untuk editing logo adalah Logo Maker. Logo Maker bisa kalian andalkan untuk membuat suatu logo dengan menggunakan fitur-fitur yang ada. Semua fitur diberikan secara gratis.

Aplikasi ini memiliki 1000+ template logo dan juga mempunyai 500+ poster yang dapat kalian gunakan secara gratis semuanya. Tak kalah diunggulkan juga, aplikasi
ini juga memiliki 5000+ jenis gambar yang modern yang bisa kalian jadikan referensi untuk pembuatan logo.

Lego Maker membuat kalian menjadi nyaman disaat sedang melakukan editing foto
untuk pembuatan logo. Karena itu tadi, fitur yang diberikan sangatlah menguntungkan kalian sebagai seorang editor foto. Silahkan coba agar dapat merasakan sensasi editing yang memukau.

4. Picsart – Photo Editor AI

Terakhir rekomend yang dapat kalian gunakan adalah aplikasi Picsart. Siapa yang
tidak mengetahui aplikasi ini, biasa digunakan sebagai editing foto dan dapat
langsung di bagikan ke akun sosial media masing-masing.

Baca Juga:  Download FR Legends Mod Apk Uang Tak Terbatas Mobil Supra

Picsart memiliki fitur yang tidak kalah jauh dari aplikasi yang lainnya. Dimulai dari memiliki 200+ jenis font yang dapat kalian gunakan hingga pada update terbaru kalian bisa membuat logo dengan cara memanfaatkan fitur AI tersebut.

Aplikasi ini sudah diunduh jutaan pengguna yang ada diseluruh dunia ini. Jadi tidak perlu diragukan lagi untuk keunggulannya. Bisa kalian dapatkan di platform resmi yaitu Google Play Store dan juga di App Store. Dapatkan secara gratis.

Ini Dia Rekomendasi Aplikasi Pembuat Logo di Komputer dengan Gratis dan Sangat Mudah Digunakan

Selesai kita membahas mengenai Aplikasi Pembuat Logo yang terdapat di ponsel,
selanjutnya akan dibahas rekomendasi Aplikasi Pembuat Logo di laptop atau di PC
masing-masing yang kalian miliki.

Biasanya menggunakan laptop atau pc akan lebih mudah membuat logo dibandingkan membuatnya di ponsel. Karena di komputer kita akan lebih mudah membuat garis, gambar, hingga perpaduan warna yang akan di lihat pada hasil akhir nantinya.

Aplikasi dibawah ini nantinya akan mempermudah kalian dalam pembuatan logo.
Gunakanlah aplikasi sesuai kebutuhan kalian. Oh iya setiap aplikasi memiliki fitur unggulannya yang berbeda-beda.

Berikut merupakan beberapa pilihan Aplikasi Pembuatan Logo yang terdapat di PC
atau pun di komputer kalian. Simak baik-baik aplikasi apa saja yang dapat membantu kalian untuk meringankan pekerjaan bagi seorang editor.

1. Visme

Pertama terdapat aplikasi yang dapat membantu kalian untuk menjadi seorang editor handal adalah Visme. Memiliki fitur yang sangat banyak serta dapat diunggulkan untuk membantu seorang editor pembuat logo.

Kelebihan lainnya adalah disaat kalian lupa untuk menyimpan hasil editing kalian,
tidak perlu panik karena Visme memiliki fitur yang bernama autosave, maksudnya
adalah apapun yang telah kalian kerjakan akan langsung otomatis tersimpan tanpa
harus kita simpan secara manual.

Gunakanlah aplikasi ini sesuai dengan kebutuhan kalian sebagai seorang editor foto atau sedang membuat logo. Pastikan kalian pakai seluruh fitur yang gratis tersebut agar hasil akhir memiliki kesan yang keren dan terbaik.

2. Zyro Logo Maker

Aplikasi bernama Zyro Logo Maker merupakan salah satu aplikasi untuk membantu
pekerjaan untuk menyelesaikan pembuatan logo. Aplikasi ini hanya bisa diakses dengan cara online, jadi pastikan kalian memiliki internet yang lancar dan juga kuota yang cukup agar tidak terputus disaat sedang menggunakannya.

Baca Juga:  15 Situs Penghasil Uang Terbukti Membayar Hingga Ratusan Juta Rupiah

Kelebihannya adalah memiliki template yang sangat banyak sehingga kalian bisa
menggunakan template yang ada sebagai referensi untuk pembuatan logo. Dan juga
biasanya terdapat logo yang sudah disediakan, jadi kalian bisa menggunakan logo tersebut dan lakukan sedikit editing agar lebih menarik.

Aplikasi ini disediakan secara gratis dan mudah diakses. Untuk keamanannya sendiri
itu tidak perlu dikhawatirkan lagi karena memang sudah aman untuk menjaga privasi. Jadi tunggu apalagi silahkan coba langsung akses secara online.

3. Free Logo Design

Free Logo Design adalah aplikasi yang bisa kalian andalkan untuk membuat logo
yang menarik dan pastinya keren. Memiliki ribuan template yang dapat kalian gunakan untuk membuat logo dan yang paling terpenting template tersebut dapat
digunakan secara gratis.

Tapi perlu diingat ini hanya tersedia bagi kalian yang menggunakan laptop/PC.
Disaat kalian menggunakan aplikasi ini, tentu saja akan sangat mudah menggunakannya karena memiliki fitur yang mudah dipahami serta perpaduan warna yang bisa dipakai sebagai bahan untuk pembuatan logo.

Memiliki berbagai macam font agar tulisan yang digunakan memiliki berbagai macam bentuk dan juga menarik untuk dibaca. Silahkan lakukan lah editing sesuka hati dan gunakan imajinasi kalian. File yang telah kalian buat nantinya akan tersimpan otomatis di perangkat masing-masing.

4. DesignEvo

Terakhir yang dapat kalian gunakan untuk melakukan editing foto adalah DesignEvo.
Aplikasi ini sangat cocok untuk pembuatan logo, karena mudah dan juga praktis untuk digunakan. Jadi jangan ragu tentang kehebatan aplikasi ini dalam hal pembuatan logo.

Memiliki banyak template merupakan fitur unggulan yang dimiliki oleh aplikasi ini.
Seluruh template bisa kalian gunakan secara gratis dan mudah. Ditambah lagi
kalian dapat menyimpan otomatis hasil kerjaan kalian tanpa khawatir jika kalian lupa untuk menyimpannya secara manual.

Itulah informasi mengenai Aplikasi Pembuat Logo yang dapat kalian gunakan baik
di ponsel maupun di laptop/PC. Gunakan aplikasi tersebut secara gratis dan pastikan unduh aplikasi yang sesuai. Selamat mengedit dan selamat mencoba.

Artikel Lain :

Vena

Geograf.id merupakan situs berita dan informasi terbaru saat ini. Kami menyajikan berita dan informasi teknologi yang paling update.

Artikel Terkait

Back to top button